Piala Super Cup, 3 Pemain Kunci Liverpool Siap Hadapi Chelsea!

Piala Super Cup, 3 Pemain Kunci Liverpool Siap Hadapi Chelsea!

 

Laga super cup yang menurut jadwal bola berlangsung pada kamis dini hari (15/8/2019). Liverpool dijagokan banyak pihak untuk membawa pulang trofi kemenangan dibandingkan Chelsea. Pertandingan seru yang mengambil lokasi di Vodafone Park, Istanbul ini memang menegangkan. Klub andalan Liverpool harus mampu memberikan pembuktian pada seluruh pendukung setianya.

Liverpool Lebih Unggul Daripada Chelsea

Publik yang cenderung mendukung Liverpool bergelar juara bukan tanpa alasan. Alasan pertama terkait gelar juara sebelumnya. Sebelum memasuki partai final, Liverpool telah berhasil memboyong trofi kemenangan dari Liga Champions. Sedangkan lawan mainnya yakni Chelsea, sebelumnya berhasil meraih gelar juara untuk Liga Europe.

Alasan kedua terkait perolehan skor selama liga Inggris pekan ini. Kedua tim yang berlaga pada panggung final ini mempunyai perbedaan skor. Sehingga publik menjatuhkan pilihan kepada Liverpool untuk menjadi juara. Liveskor terbaru mencatat perolehan nilai pada putaran pertama jelas terlihat Liverpool lebih baik dari Chelsea. Skor 4-1 berhasil dibuktikan Liverpool lebih unggul dari lawannya Norwich City. Chelsea berlaku sebaliknya, mereka kalah dari Manchester United dengan skor 0-4.

Sedangkan faktor terakhir yang mempengaruhi yakni Chelsea mempunyai komposisi pemain muda saja. Liverpool berlaku sebaliknya, pemain lama penuh pengalaman menghiasi tim ini. Bahkan, ada 3 pemain unggulan yang jadi ujung tombak kemenangan Liverpool. Siapa sajakah mereka? intip paparan di bawah ini:

1. Adrian Del Castillo

Adrian memegang peranan sebagai kiper andalan tim merah. Performanya memang tidak ada keraguan sedikit pun. Hal itu dibuktikan olehnya ketika bertarung melawan Norwich. Dia berjuang dengan keras untuk mengamankan gawang dari serangan dahsyat lawan. Memang benar adanya, lawan hanya diberi kesempatan menikmati 1 poin saja. Sehingga kiper yang telah berusia 32 tahun ini menjadi faktor penentu kemenangan tim merah.

2. Virgil Van Dijk

Pemain muda asal Belanda asal klub Sothampton ini punya peran besar untuk mengamankan area gawang. Fungsinya sebagai pemain lini belakang tidak main-main. Walaupun tergolong baru, dia memiliki kesiapan, ketangkasan serta kesigapan untuk membawa timnya bermain penuh strategi.

3. Divock Origi

Striker asal Belgia ini menjadi momok menakutkan lawan main lainnya. Dia semacam senjata simpanan paling ampuh untuk mencetak tambahan gol. Beberapa kali dia turut menyumbangkan gol kemenangan timnya. Ketika pekan lalu saat Liga Champions, dirinyalah sang penentu terakhir kemenangan.

Alasan yang disebutkan di atas memang sangat beralasan jelas. Maka, tidak heran Liverpool didukung menang oleh semua pihak. Mulai dari strategi, kualitas pemain memang berada di atas angin daripada lawan mainnya. Kita sudah memastikan untuk trofi kemenangan berada di tangan si merah sang legendaris sejati dari Eropa.